Perjalanan panjang saat mudik dengan mengendarai kendaraan sendiri memerlukan kondisi fisik yang prima. Pengemudi harus berkonsentrasi sehingga dapat mengendarai kendaraan dengan tenang dan nyaman di segala situasi dan kondisi lalu lintas. Salah satu penyebab konsentrasi menurun karena terserang kelelahan. Penyebab kelelahan ada bermacam-macam, untuk itu kenalilah penyebabnya untuk dapat mengantisipasinya sebelum dan selama perjalanan. Perhatikan posisi duduk saat mengemudi : Posisi yang harus dihindari adalah posisi tubuh melengkung akan membuat tulang belakang lelah. Perhatikan sirkulasi udara dalam kabin : Sirkulasi udara yang tidak bagus membuat material udara tidak segar. Debu dalam kabin mengganggu pernafasan dan jika terhirup cukup lama akan membuat badan lesu tak bersemangat. Maka dari itu sebelum berangkat lakukan pembersihan agar debu tak sempat bersarang seperti di AC, interior, kabin. Selama perjalanan sekali-sekali buka kaca jendela agar ugara segar bisa masuk. Usahakan agar perut tidak dalam keadaan lapar : Bawalah bekal makanan secukupnya, jika memungkinkan bawalah bekal masakan dari rumah untuk disantap bersama keluarga di sela-sela waktu istirahat. Bawalah juga bekal makanan ringan untuk pengganjal lapar, minuman dan buah-buahan segar. Hal itu untuk mengantisipasi, bila perut lapar dan Anda masih terjebak kemacetan di jalan sehingga belum sempat berhenti makan. Bagi Anda yang berpuasa pastikan menu sahur yang disantap cukup kandungan gizinya. Jika perlu minumlah suplemen vitamin penambah tenaga yang banyak dijual di toko dan apotik untuk menjaga stamina selama Anda berpuasa. Jangan memaksakan diri untuk cepat sampai : Jika rasa lelah mulai menyerang, usahakan luangkan waktu untuk beristirahat. Sebagai patokan beristirahatlah setiap tiga jam sekali. Carilah tempat yang nyaman dan aman. Lakukan senam ringan untuk peregangan. Mintalah tolong kepada anggota keluarga yang lain untuk memijit bagian-bagian tubuh yang pegal misalnya pinggang, punggung, leher dan bahu untuk meredakan ketegangan otot. Hindari kebosanan : Untuk mengusir bosan, sedapat mungkin jangan diam saja. Sesekali obrolan atau candaan ringan dapat mengusir bosan atau setel lagu yang menyenangkan.
Sumber:
|